LAZISNU JEPARA

Search

Bank Mandiri Area Kudus Serahkan Sapi Qurban ke LAZISNU PCNU Jepara

Jepara – Bank Mandiri Area Kudus melalui Lilik Kristiyanto, Business Support Manager, menyerahkan satu ekor sapi qurban kepada LAZISNU PCNU Jepara. Penyerahan qurban ini dilakukan pada Minggu (16 Juni 2024), dan diterima langsung oleh Zainuddin, Wakil Ketua LAZISNU PCNU Jepara.

Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban sendiri oleh LAZISNU dilaksanakan pada hari Idul Adha 1445 H, Senin (17 Juni 2024). Daging qurban tersebut kemudian dibagikan kepada warga yang membutuhkan di wilayah Jepara.

Pemotongan daging qurban oleh LAZISNU PCNU Jepara

Dalam kegiatan tersebut, Zainuddin mengapresiasi kepercayaan yang diberikan oleh Bank Mandiri. “Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan dari Bank Mandiri yang telah menitipkan qurbannya kepada LAZISNU PCNU Jepara. Kami berharap kerjasama ini dapat terus terjalin di masa-masa mendatang,” ujar Zainuddin.

“Terima kasih juga kepada Bapak Nusron Wahid anggota DPR RI yang telah menjembatani kerja sama ini,” tambahnya.

Zainuddin juga mengajak perusahaan-perusahaan lain untuk dapat turut serta tidak hanya dalam program qurban namun juga kegiatan-kegiatan sosial lainnya. “Lazisnu sebagai lembaga amil dan filantropi sangat terbuka untuk bekerja sama di bidang sosial keagamaan dan kemasyarakatan. Kami siap menjadi mitra yang dapat dipercaya dalam menyalurkan bantuan kepada yang membutuhkan,” pungkasnya.

Pembagian daging qurban oleh LAZISNU PCNU Jepara kepada warga sekitar.

Dengan adanya qurban ini, diharapkan dapat membantu memberikan senyuman kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk solidaritas di Kabupaten Jepara.

LAZISNU PCNU Jepara sebagai lembaga amil dan filantropi di lingkungan Nahdlatul Ulama Kabupaten Jepara akan terus berkomitmen untuk mendukung program-program kemanusiaan dan sosial keagamaan di wilayahnya.[az]

Balasan dan komentar

Nyalakan Notifikasi OK Tidak